Mengenal Tipe-Tipe Heels Terbaik di RIDE INC

Mengenal Tipe-Tipe Heels Terbaik di RIDE INC

Perempuan selalu punya seribu satu cara untuk membuat penampilan lebih menarik. Salah satunya dengan menggunakan sepatu atau sandal heels atau hak tinggi.

Fyi, sebelum menjadi primadona bagi para perempuan, awalnya heels digunakan oleh tentara laki-laki lho. Dilansir dari Teen Vogue, heels atau sepatu hak tinggi digunakan pada abad ke-15 oleh para tentara Persia untuk membantu mengamankan kaki di sanggurdi saat berkuda. Kemudian tren sepatu heels tersebar hingga ke Eropa dan digunakan oleh kaum bangsawan laki-laki untuk tampil lebih tinggi dan lebih tangguh.

Seiring berkembangnya jaman, jenis heels juga turut berkembang. Jenis heelsĀ  dengan beragam bentuk memiliki tingkat kenyamanan dan fungsi yang berbeda lho. Untuk itu kamu perlu mengetahui tipe-tipe heels agar kamu bisa bergerak nyaman dan tampil atraktif sesuai dengan jenis acara yang kamu tuju.Ā 

Agar lebih mudah menentukan heels yang cocok digunakanan pada acara tertentu, kami telah membuat daftar tipe-tipe heel yang ada di RIDE INC untukmu!

  1. Ā  Block Heel

Block heel merupakan jenis hak yang tebal dan memiliki luas permukaan yang besar. Dengan bentuk hak yang besar dan memiliki dudukan yang lebih nyaman untuk tumit. Block heel terkenal dengan kestabilannya sehingga dapat menjadi alternatif terbaik daripada heel tipis pada umumnya.

Sepatu atau sandal dengan tipe block heel sangat cocok digunakan bersama work outfit dan casual outfit kamu.

Berikut beberapa jenis sandal dengan block heel di RIDE INC:

  1. Ā  Stiletto

Stiletto adalah jenis hak runcing, panjang dan tajam. Stiletto hadir dengan beragam tinggi yang menciptakan kesan berani dan seksi bagi para penggunanya. Padu padankan stiletto dengan busana formal atau acara pernikahan.

Berikut rekomendasi stiletto yang terdapat di RIDE INC:

  1. Ā  Chunky HeelĀ 

Chunky heel adalah salah satu hak yang tidak pernah lekang oleh waktu. Banyak penggemar sepatu menyukai hak chunky karena area permukaan yang besar dan blok platform yang kokoh di bagian ujung kaki. Sepatu yang dilengkapi chunky heel sangat nyaman untuk dipakai berjalan dalam waktu yang lama.

Hak berbentuk chunky sangat cocok untuk digunakan saat hangout bersama teman atau acara pesta ulang tahun. Untuk sepatu dengan chunky heels, kamu bisa lirik koleksi cantik RIDE INC berikut ini:

  1. Ā  Wooden Ball Heel

Untuk penampilan yang lebih unik dan elegan, kamu bisa mencoba sepatu dengan hak bola atau yang kerennya disebut wooden ball heel. Hak ini memiliki bentuk bentuk bola dan dengan tinggi yang rendah.Ā 

Tak perlu khawatir tergelincir, karena pada bagian hak bolanya terdapat sole yang bergerigi datar yang membuat sepatu atau sandal dengan hak ini menjadi seimbang saat digunakan.Ā 

Wooden ball heel ini kerap ditemukan pada sepatu atau sandal mules, slingback,Ā  atau strappy. Berikut jenis sandal wooden ball-heeledĀ  populer yang ada di RIDE INC:

Selain menggunakan material dasar kayu, RIDE INC juga menyediakan hak bola dengan bahan transparan.

  1. Ā  Clear Heel

Masih ingat dengan dongeng Cinderella dengan sepatu kacanya? Dewasa ini, popularitas model hak kaca meningkat kembali dengan berbagai inovasi dari para fashion designer. Clear heel atau hak transparan hadir dengan beragam bentuk seperti block heel, ball clear heel, atau bahkan high heel.Ā 

Kamu bisa mendapatkan tampilan memikat dengan model sandal berhak transparan dari RIDE INC seperti ini:

  1. Ā  Square Heel

Hak persegi atau square heel adalah hak yang terdiri dari alas persegi panjang dan desainnya cenderung lebih tebal. Seperti gaya blok, sepatu hak persegi umumnya lebih besar dan lebih nyaman untuk berdiri, sehingga tak akan membuat kaki sakit saat memakainya.Ā 

Bentuknya yang tumpul dan bersudut, jenis sandal atau sepatu yang memiliki square heel sangat cocok dipasangkan dengan busana musim panas seperti dress floral atau pakaian kasual lainnya.

Kamu bisa menemukan square heel pada koleksi RIDE INC:

  1. Ā  Heeled Boots

Tipe heel terakhir yang bisa kamu temukan di RIDE INC adalah heeled boots. Ya bayangkan boots yang pada dasarnya memiliki kesan bold dan chic dilengkapi berbagai jenis tinggi? Tentunya akan makin menunjang penampilanmu, kan?

Pasangkan boots dengan hak pilihanmu dengan midi atau maxi dress untuk menonjolkan tampilan feminim. Perpaduan celana jeans, kaos, serta heeled boots akan agar penampilan terlihat lebih keren dan elegan!

Beberapa boots berhak yang akan menegaskan fashion statement kamu antara lain:

Jadi, tipe heels apa yang cocok untuk aktivitasmu hari ini? Temukan berbagai koleksi menarik RIDE INC lainnya di sini!

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.